Padang, Hampir setiap tahun SMA Kartika berhasil mengirimkan siswanya menjadi anggota PASKIBRAKA tingkat Provinsi Sumatera Barat.
Salah satu kegiatan Ekstra Kurikuler di SMA Kartika I-5 Padang adalah PASKIBRA, ekstra kurikuler ini merupakan kebanggaan bagi sekoalah, karena selain selalu sukses dalam melaksankan tugasnya untuk mengibarkan bendera merah putih di sekolah, juga selalu sukses mengirimkan anggotanya menjadi bagian pasukan pengibar bendera dalam memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia setiap tanggal 17 Agustus, baik ditingkat Kota Padang, maupun untuk tingkat Provinsi Sumatera Barat.
Pada tahun 2019 ini, Jelva Nanda Hairani kelas XI IPA 4 mewakili kota Padang untuk tingkat Provinsi Sumatera Barat menjadi anggota PASKIBRA. Hal ini tentu sangat membanggakan sekolah dan kedua orangtuanya.
Prestasi ini tidak lepas dari kegigihan dan kerja keras siswa serta dukungan dari pihak sekolah dan yayasan Kartika Jaya. Karena SMA Kartika I-5 Padang juga langsung dinaungi oleh Bapak DANREM 032 WBR yang selalu memberikan support dan arahan, bahkan menugaskan Anggota TNI AD untuk melatih siswa.